Kejernihan Umbul Manten Klaten
Klaten memang surganya wisata Umbul, ada Umbul Ponggok, Umbul Kapilaler, Umbul Sigedang, Umbul Cokro Tulung, dan Umbul Manten. Kali ini yang akan kita bahas adalah Umbul Manten. Umbul Manten atau dikenal juga dengan nama Umbul Janti adalah sumber air segar dan jernih yang berada di Dusun Janti, Kelurahan Janti, Kecamatan Polanharjo, Klaten. Untuk lebih jelasnya bisa lihat map disini.
Umbul Manten Klaten sumber foto: liburmulu.com |
Umbul ini memiliki kedalaman sekitar 1,5 meter. Umbul dengan airnya yang jernih dan segar membuat kita ingin segera menyebur ke kolam. Tak hanya itu, umbul ini lebih sejuk karena disampingnya berderet pohon besar yang rindang daunnya. Pepohonan yang mengelilingi Umbul ini dikenal dengan nama pohon Ipik. Keasrian Umbul yang indah membuat daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Kalau dilihat dari namanya, pasti kita penasaran kenapa dinamakan Umbul Manten. menurut berbagai sumber dan solopos.com, nama Umbul Manten konon berasal dari sebuah legenda sepasang pengantin yang hilang secara misterius. menurut cerita, hilangnya sepasang pengantin itu diduga karena melanggar wejangan orang tua mereka untuk tidak keluar rumah bersama-sama selama 40 hari pasca minikah.
Saat mereka keluar rumah pada petang hari, sang suami berjalan terlebih dahulu didepan istrinya. Keduanya berhenti saat sampai dekat sebuah mata air dibawah pepohonan yang rindang. Sang suami kehilangan istrinya saat menoileh kebelakang, merekapun saling kehilangan satu sama lain. Hingga kini tidak ada seorang pun yang tahu keberadaan sepasang pengantin itu. Dari cerita tersebut, sumber mata air itu diberi nama Umbul manten yang berarti mata air pengantin.
Ada dua kolam di sini, yaitu Umbul Lanang dan Umbul Wadon. Lanang adalah bahasa jawa dari laki-laki dan wadon adalah bahasa jawanya perempuan. Ukuran Umbul Lanang lebih kecil daripada Umbul Wadon.
Tiket masuk ke Umbul ini tergolong murah yaitu sekitar Rp 3.000, ingat harga sewaktu-waktu bisa berubah ya.
0 Response to "Kejernihan Umbul Manten Klaten"
Post a Comment